JAKARTA – Hari Kiamat mempunyai sejumlah nama lainnya. Setidaknya ada 6 nama lain dari Hari Kiamat. Ustaz Dr Firanda Andirja MA dalam Kelas UFA dikutip pada Senin (29/3/2021) menyebutkan dan menjelaskan beberapa nama tersebut.
1. As-Sa’ah: Karena Hari Kiamat akan datang secara tiba-tiba dan tidak disadari.
2.Ash-Shaakhkhah: Karena pada Hari Kiamat akan terdengar suara yang amat kencang yang memekakan.
3. Ath-Thaammah: Karena pada Hari Kiamat akan terjadi malapetaka yang meliputi segala yang tersisa di dunia, tanpa terkecuali.
Baca Juga: Kiamat Hari Paling Terberat dan Tersulit bagi Manusia
4. Al-Qaria’ah: Karena Hari Kiamat bagaikan ketukan yang sangat keras, yang mengagetkan siapa saja yang mendengarnya, serta menanamkan rasa takut pada mereka.
5. Yaumuddiin : Hari Pembalasan.
6. Yaumul-Qiyamah : Karena pada hari itu, manusia akan berdiri sangat lama dan dalam keadaan yang sangat memberatkan. Para ulama berwasiat, bahwa barangsiapa yang ingin selamat dari berdiri lama di Hari Kiamat, hendaklah dia memperpanjang durasi berdirinya ketika sholat di dunia.
Dengarkan Murrotal Al-Qur’an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran
(Vitri)