Site icon Info Seputar Muslim

Ketum PBNU Hadiri Acara PPP Peringatan 2 Abad NU

Ketum PBNU Yahya Staquf di acara PPP, 15 Maret 2023. (Ilham Oktafian/detikcom)

Ketum PBNU Yahya Staquf di acara PPP, 15 Maret 2023. (Ilham Oktafian/detikcom)

BIROMUSLIM, Jakarta — Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf berpartisipasi dalam acara PPP “Ngaji Budaya, Abad ke-2 Nahdlatul Ulama”. Partai Ka’bah berharap NU terus memimpin umat Islam.

PPP menyelenggarakan acara ini pada Rabu malam (15/03/2023) di Teater Teater Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.

Selain Ketua PBNU Yahya Staquf, hadir pula para elit PPP seperti Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono hingga Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuziy. Ketua PP ISNU Ali Masykur Musa juga turut hadir.

Plt Ketum PPP Mardiono mengatakan, PPP akan terus menghormati NU yang dianggap sebagai orang tua yang melahirkan partai bersimbol Ka’bah tersebut.

“Kiai Yahya Cholil Staquf telah memberikan banyak wejangan terhadap perjuangan PPP. Insyallah PPP senantiasa menghormati dan menghargai orangtaua yang melahirkan PPP,” kata Mardiono pada wartawan di Gedung TMII, Jakarta Timur Rabu (15/3/2023).

Ia sendiri berharap NU menjadi penuntun bagi masyarakat Indonesia. Khususnya bagi umat Islam.

“PPP mendoakan agar NU sebagai organisasi besar bukan hanya di Indonesia tapi di dunia,” kata dia.

“Senantiasa terus berhikmat untuk melindungi mengayomi dan membimbing umat, khususnya Islam di Indonesia agar tidak kehilangan arah,” jelasnya.

Exit mobile version