Site icon Info Seputar Muslim

Mengapa Rasulullah Mengajurkan Berwudhu Sebelum Tidur, Ini Alasannya

JAKARTA- Berwudhu dapat dilakukan bukan hanya untuk keperluaan sholat saja. Namun sebelum berangkat tidur, dianjurkan untuk wudhu terlebih dahulu.

Ustaz Najmi Umar Bakkar dalam pesannya dalam grup kajian dikutip pada Selasa (5/1/2021) menjelasakan bahwa keutamaan berwudhu sangat luas.

Baca Juga: Syaikh Ingatkan Jangan Mudah Tertipu Orang Pandai Berargumentasi tapi Kosong Ilmu

Dari al-Bara’ bin ‘Azib radhiyallahu ‘anhu”, dia berkata, Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa salam (SAW) bersabda kepadaku :

“Apabila engkau hendak tidur, maka berwudhu-lah sebagaimana wudhu-mu ketika hendak sholat. Kemudian berbaringlah di atas bagian tubuh yang kanan, lalu bacalah :

 اَللَّهُمَّ أَسْلَمْتُ نَفْسِيْ إِلَيْكَ، وَوَجَّهْتُ وَجْهِيْ إِلَيْكَ، وَفَوَّضْتُ أَمْرِيْ إِلَيْكَ، وَأَلْجَأْتُ ظَهْرِيْ إِلَيْكَ، رَغْبَةً وَرَهْبَةً إِلَيْكَ، لَا مَلْجَأَ وَلَا مَنْجَا مِنْكَ إِلَّا إِلَيْكَ، آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِي أَنْزَلْتَ، وَبِنَبِيِّكَ الَّذِي أَرْسَلْتَ

Baca Juga: Sering Cekcok Pasangan Suami Istri, Ini Nasihat Ulama

 “Ya Allah aku menyerahkan diriku kepada-Mu, aku menghadapkan wajahku kepada-Mu, aku serahkan semua urusanku kepada-Mu dan aku telah menyandarkan punggungku kepada-Mu, karena mengharap serta takut kepada-Mu. Tidak ada tempat berlindung dan menyelamatkan diri dari (ancaman)-Mu, kecuali kepada-Mu. Aku beriman kepada kitab-Mu yang Engkau turunkan dan kepada Nabi-Mu yang telah Engkau utus”

Apabila engkau mati pada malam itu, maka engkau telah mati di atas fitrah (Islam), dan jadikanlah kalimat (dzikir) itu sebagai kalimat terakhir yang engkau ucapkan” (HR. Bukhari no. 247, 6311, 6315 dan Muslim no. 2710) .

Dengarkan Murrotal Al-Qur’an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Exit mobile version